Kerupuk Melarat dari Cirebon

Kita semua pasti tahu apa itu kerupuk, kerupuk biasanya kita olah dengan cara menggoreng dengan minyak goreng, namun ada yang berbeda nih dengan krupuk yang satu ini. namanya Kerupuk Melarat, kira-kira kenapa ya dinamakan kerupuk melarat? 

Kerupuk Melarat merupakan nama kerupuk ciri khas dari Kota Cirebon. dalam sejarah nama tersebut bukanlah nama pertama yang dibuat oleh pembuat awalnya pada tahun 1926. Dulunya kerupuk ini memiliki nama kerupuk mares, dimana mares berasal dari kata lemah yang artinya tanah dan ngeres yang berarti pasir yang kasar. Nama kerupuk mares berubah menjadi kerupuk melarat sekitar pada tahun 1980. Hal ini dikarenakan kerupuk tersebut dianggap sebagai makanan orang miskin. mengapa demikian? Karena proses penggorengannya yang menggunakan pasir dan bukan minyak goreng yang umum digunakan untuk menggoreng bahan makanan. selain itu, kerupuk melarat saat ini juga dianggap sebagai makanan yang terbuang.




Penciptaan Kerupuk melarat bermula dari depresi ekonomi pada tahun 1920, dimana saat Belanda masih menjajah Indonesia. Salah satu akibat dari depresi ekonomi ini warga kesulitan dalam mendapatkan minyak goreng, yang justru membuat masyarakat menjadi kreatif. Kemudian masyarakat pun mencoba menggoreng kerupuk menggunakan pasir sebagai pengganti minyak, dan hasilnya banyak disukai hingga saat ini.

pasir yang digunakan dalam proses penggorengan atau penyangraian kerupuk melarat bukanlah pasir biasa, namun pasir tersebut adalah pasir pilihan yang sudah melalui berbagai macam proses. Pasir yang digunakan berasal dari gunung atau pegunungan kemudian diayak, kemudian diayak lagi kedua kalinya, setelah bersih pasir dijemur, agar mendapatkan pasir yang bersih dan kering.

Hingga saat ini kerupuk melarat memiliki banyak peminatnya, kita akan banyak menemui kerupuk melarat yang dijual di jalur Pantura Cirebon. Bahkan kerupuk melarat menjadi salah satu penyebab macet saat ramai pemudik berhenti di sepanjang Jalan Tani untuk singgah sebentar membeli oleh-oleh kerupuk melarat khas Cirebon tersebut.
  
Kerupuk Melarat





Comments

  1. kerupuk itu bagus ngga buat kesehatan tubuh nggak min?

    ReplyDelete
    Replies
    1. Hai Sagitarius, makan kerupuk boleh, tapi sebaiknya tidak terlalu sering, karena kurang bagus untuk kesehatan :)

      Delete

Post a Comment